Dirgahayu Ke 76 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia

Hari ini Selasa tanggal 17 Agustus 2021 pasti sangat menggembirakan bagi bangsa Indonesia. Walau masih suasana pandemi Covid-19 tapi semangat kemerdekaan tetap ada di hati sanubari bangsa Indonesia tak terkecuali Keluarga Besar SMP Muhammadiyah 1 Kudus.

Suasana pandemi tentu masih terasa di berbagai wilayah, mulai dari daerah perbatasan, pedalaman, hingga tingkat pusat termasuk juga di Kabupaten Kudus. Peringatan detik-detik Proklamasi di Istana Merdeka pun dilakukan dalam pengaturan terbatas dan protokol kesehatan ketat. Hanya Presiden dan pimpinan lembaga negara serta petugas yang diperkenankan hadir secara langsung.

Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh” Tema tersebut mendeskripsikan nilai-nilai ketangguhan, semangat pantang menyerah untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, agar dapat mencapai masa depan yang lebih baik. Begitupun di masa Pandemi Covid-19 ini. Kita dihadapkan dengan situasi yang sangat “mengerikan”. Perbedaan pendapat terjadi di mana-mana. Pro dan kontra tentang kebijakan pemerintah pun membuat masyarakat menjadi terbelenggu. Meskipun demikian, kemeriahan HUT ke-76 RI tetap terasa. Sang saka merah putih pun tetap berkibar di semua sudut.

Hal ini membuktikan bahwa kita harus tetap tangguh dan pantang menyerah agar tercapai masa depan yang lebih baik. Dengan adanya perbedaan akan membuat kita kuat. Selama kita selalu bersatu, hambatan akan jadi tantangan yang bisa ditaklukkan.

Semua berharap pandemi dapat hilang, atau setidaknya menjadi endemi. Harapan sama dari seluruh bangsa Indonesia, semoga pada peringatan HUR RI ke 77 pada 17 Agustus 2022 tahun depan sudah dapat dilaksanakan seperti sebelum pandemi. Banyak yang rindu mengikuti dan menyaksikan lomba balap karung, makan kerupuk, egrang, balap kelereng, tarik tambang dan panjat pinang.

Bersatu untuk Indonesia, Dirgahayu Ke 76 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Merdeka!!.

Translate ยป