SPEMUKU – Tabebuya (Handroanthus chrysotrichus), Tabebuya kuning atau Pohon terompet emas adalah sejenis tanaman yang berasal dari negara Brasil dan termasuk jenis pohon besar. Seringkali tanaman ini dikira sebagai tanaman Sakura oleh kebanyakan orang, karena bila berbunga bentuknya mirip seperti bunga sakura. Namun kedua tanaman ini sebenarnya tidak berkerabat. Pohon tabebuya memiliki kelebihan di antaranya daunnya tidak mudah rontok, disaat musim berbunga maka bunganya terlihat sangat indah dan lebat, akarnya tidak merusak rumah atau tembok walau berbatang keras.

Taksonomi Tabebuya
Dalam ilmu tumbuh – tumbuhan, Tabebuya diklasifikasikan sebagai berikut :
Kingdom : Plantae (Tumbuh – tumbuhan)
Devisi :
Subdivisi :
Kelas :
Ordo :
Famili :
Genus :
Spesies :

Tanaman Tabebuya memiliki bunga yang berbeda-beda warna. Ada warna kuning dan berbentuk terompet, ada juga yang berwarna pink, ungu, bahkan merah tua.banyak sekali varian tabebuya dari berbagai negara dalam genus handroanthus dan tabebuia dengan warna bunganya yang beraneka macam, tetapi varian yang sering dijumpai di Indonesia adalah yang bunganya berwarna kuning dengan panjang 3-11 cm, berbentuk terompet dan bergerombol.

Setiap spesies pohon tabebuya memiliki warna yang berbeda-beda, saat ini warna yang banyak dikenal adalah putih, merah muda, kuning, kuning jingga, magenta, plum, dan ada yang merah. Terdapat motif garis warna ungu di dalam bunganya. Tabebuya pada musim berbunganya mampu menghasilkan jumlah bunga yang sangat banyak dan tidak putus sejak awal musim kemarau hingga menjelang musim hujan. Bahkan sekarang ini musim pembungaan tanaman ini dapat diatur melalui manipulasi pola pemupukan.

Habitat asli Tabebuya di Brasil berada di daerah dengan iklim kering, sehingga tanaman ini memiliki ketahanan hidup yang tinggi dalam cuaca kering. Hal ini sangat sesuai karena tanaman penghijauan umumnya dihadapkan pada kurangnya penyiraman disaat musim kemarau. Pohon ini adalah pohon hias populer yang dapat tumbuh di berbagai jenis tanah di daerah subtropis dan tropis. Tabebuya adalah pohon dengan pemeliharaan rendah, dimana pemangkasan dibutuhkan hanya untuk menghilangkan tangkai yang mati atau rusak. Jarang ada hama atau penyakit yang mengganggu tanaman ini.

Ada dua jenis pohon tabebuya yang populer sebagai tanaman hias pekarangan: Tabebuya kuning (Handroanthus chrysotrichus) yang pohonnya besar mencapai tinggi 8 m, dan Tabebuya merah muda (Handroanthus impetiginosus atau Handroanthus heptaphyllus).

Manfaat Tabebuya
Pohon bunga tabebuya ternyata tak cuma berbunga dengan indahnya dan menghias sepanjang jalan di Surabaya. Pohon bunga yang mirip dengan bunga sakura ini pun memiliki warna-warni yang menawan. Namun di balik warna indah ini, bunga tabebuya juga punya banyak manfaat, seperti berikut ini:

1. Meredakan Demam
Menurut Gentry dalam penelitiannya A Synopsis of Bignoniaceae Ethnobotany and Economic Botany, teh tabebuya bisa membantu menurunkan demam. Hanya saja, sampai saat ini, belum ada banyak bukti yang menguatkan manfaat dan efektivitas tabebuya untuk kesehatan.

2. Bisa Mecegah Malaria
Dengan kandungan berupa naphthoquinone, bunga tabebuya yang sudah diproses menjadi obat herbal ternyata ampuh melawan penyakit malaria. Di samping itu, dengan dosis yang tepat, bunga tabebuya juga bisa memperkuat sistem imun untuk mencegah infeksi.

3. Mengobati Flu
Akar pohon bunga tabebuya cenderung kering dan di beberapa negara dimanfaatkan sebagai bahan pembuat teh yang disebut tahibo. Walau rasanya kurang menyenangkan, namun minumn ini bisa mengobati flu yang sering menyerang ketika cuaca lebih dingin.

4. Mengatasi Masalah Pankreas
Bunga tabebuya sebenarnya bisa disulap menjadi teh bernama teh lapacho. Penduduk asli Amerika mengenali racikan ini sebagai ramuan tradisional dan memiliki nama lain teh Inca. Nutriplanet.org menyebutkan jika teh hasil ekstrak tanaman ini tidak memiliki kafein dan kaya akan vitamin dan mineral. Sedangkan melansir Phytotherapy Research, mengatakan tehnya mampu mengatasi masalah pankreas. Hal itu sudah diujicobakan pada tikus percobaan.

5. Membuat Udara di Sekitar Lebih Bersih
Bunga tabebuya yang bermekaran di bulan November ini memiliki struktur ranting rindang, serta pohon tidak terlalu tinggi. Pohon tersebut berfungsi untuk penyerapan karbon, serta polusi kendaraan. Jadi, udara sekitar bisa lebih bersih.

 

Sumber :

  • https://id.wikipedia.org/wiki/Tabebuya
  • https://www.orami.co.id/magazine/bunga-tabebuya
  • https://www.cnnindonesia.com/nasional/20181128084523-20-349796/bunga-tabebuya-bermekaran-jadi-ajang-selfie-warga-surabaya

 

Kategori: Literasi

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »